Desember 22, 2010

game hollahop


Permainan hollahop adalah permainan yang mudah dan termasuk low game dan ini sering kita gunakan di AHE Learning Center game pemecah kebekuan (Ice Breaking).

Media/alat : Hollahop, tali, webbing

Cara Permainan :

Para Peserta outbound dibagi menjadi beberapa kelompok besar. Kemudian trainer outbound AHE memerintahkan seluruh anggota kelompok berpegangan tangan sehingga membentuk garis lurus. Hollahop ditaruh di ujung kanan, kemudian peserta outbound diminta untuk memindahkan hollahop tersebut ke sebelah kiri tanpa memutus pegangan tangan. Kemudian tantangan di ubah dengan menggunakan tali, kemudian dengan menggunakan webbing. Apabila sudah maka tantangan berikutnya adalah, hollahop ditaruh di sebelah kanan, webbing ditaruh disebelah kiri. Kemudian peserta diminta memindahkan benda tersebut ke sisi yang berseberangan secara bersamaan. Ramai bukan….ayo peraktekan di tempat kerja anda……

Tujuan :

Melatih kerjasama antar team

Melatih berfikir kreatif

Mengetahui parakecerdasan peserta

Dan juga sebagai game pemecah kebekuan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...